Game Ibu-Ibu yang Dijamin Seru Untuk Melepas Penat – Siapa yang bilang bahwa bermain adalah kegiatan eksklusif untuk anak muda?
Para ibu juga bisa terlibat dalam dunia permainan, loh! Aktivitas ini bisa menjadi salah satu alternatif yang efektif untuk mengatasi stres yang muncul akibat rutinitas harian yang padat.
Ketika berbicara tentang jenis permainan, pilihan ini bervariasi sesuai dengan preferensi masing-masing individu.
Rekomendasi Game Ibu-Ibu yang Seru Untuk Melepas Penat
Namun, jenis game yang biasanya cocok untuk ibu adalah game mobile yang simpel, mudah, tetapi tetap memberikan kesenangan saat dimainkan.
Jadi, untuk Anda yang merupakan seorang ibu atau sedang mencari rekomendasi permainan untuk wanita, artikel ini menyajikan lima game yang layak untuk dicoba. Mari kita simak ulasannya berikut ini!
1. Cookbook Master: Cooking Games
Permainan ini menawarkan pengalaman memasak yang berbeda dibandingkan dengan game memasak lainnya. Anda tidak perlu melayani pelanggan atau terburu-buru oleh waktu.
Tugas Anda di sini adalah menyiapkan bahan-bahan dan mengikuti resep dari buku masakan. Anda akan memotong dan mencampur bahan-bahan, lalu memasaknya hingga selesai.
Selama bermain, Anda akan menerima arahan dalam setiap langkah memasak. Misalnya, saat Anda memasak spaghetti, penting untuk menjaga agar pasta tidak hangus.
Hentikan indikator yang muncul di layar ketika sudah berada pada garis hijau, sehingga spaghetti Anda bisa matang dengan sempurna.
Memotong sayuran seperti kentang, bawang, atau wortel juga harus dilakukan sesuai dengan petunjuk. Jika tidak mengikuti instruksi dengan akurat, nilai masakan Anda akan berkurang, yang pada gilirannya akan berdampak pada skor dan pendapatan.
2. Tiledom
Tiledom merupakan permainan teka-teki sederhana yang mengusung konsep pencocokan tiga. Anda perlu mencocokkan kotak-kotak dengan gambar yang serupa, di mana dua kotak harus memiliki gambar yang sama dengan satu kotak lainnya.
Tentu saja, gambar yang dicocokkan harus identik, misalnya, dua kotak bergambar stroberi yang harus ditemukan satu kotak stroberi lainnya. Namun, Anda tidak perlu menggeser kotak, cukup ketuk saja.
Setiap level dalam permainan ini memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Di permainan ini, Anda juga akan menemukan beberapa alat yang bermanfaat.
Anda dapat mengembalikan kotak yang salah dengan menekan tombol undo atau mengacak posisi kotak dengan menekan tombol shuffle.
Selain itu, Anda juga akan mendapatkan lebih dari 2000 koin. Koin ini berguna jika Anda ingin melanjutkan permainan setelah mengalami kegagalan tanpa harus memulai dari awal.
Tiledom sangat pas dimainkan untuk mengisi waktu santai. Meskipun tampak mudah, permainan ini mampu mengasah kemampuan berpikir Anda.
3.Candy Crush Saga

Candy Crush Saga merupakan permainan ikonik yang sangat populer di antara pengguna ponsel pintar. Permainan ini sangat cocok untuk ibu-ibu, karena relatif mudah dimainkan dan sangat menghibur.
Aturan permainan cukup mudah; para pemain hanya perlu mencocokkan tiga atau lebih permen yang serupa untuk memperoleh poin.
Semakin besar jumlah permen yang berhasil dicocokkan, semakin tinggi skor yang didapatkan. Menariknya, setiap level menampilkan tantangan dengan berbagai tingkat kesulitan yang semakin meningkat.
Selain itu, ada banyak kombinasi menguntungkan, seperti saat permen bergaris dipadukan dengan permen yang terbungkus.
Kombinasi ini akan menghasilkan permen besar yang mampu menghancurkan banyak permen di papan permainan.
4. My Home Design – Modern City
Dalam permainan ini, tugas Anda adalah membantu Chloe dan Liam mendekorasi interior untuk rumah atau apartemen klien mereka.
Pada tahap awal, Anda akan diminta untuk mendekorasi apartemen sepasang kekasih muda bernama Will dan Bella.
Tenang saja, Chloe sudah menyediakan cetak biru desain interior untuk Anda ikuti. Pastikan bahwa desain yang Anda buat sesuai dengan cetak biru tersebut.
Pilihlah sofa, warna cat dinding, dekorasi, tirai, dan jendela yang selaras dengan keinginan klien. Saat dana di dompet mulai berkurang, Anda bisa memainkan permainan mencocokkan tiga atau teka-teki.
Anda perlu mencocokkan setiap perhiasan dengan perhiasan lain yang mempunyai warna yang sama. Setelah menyelesaikan mini game, Anda akan memperoleh uang sebesar $500.
Selesaikan desain interior dan bantu Chloe serta Liam dalam memberikan layanan terbaik. Permainan ini memerlukan akses internet untuk dimainkan.
Selama bermain, Anda akan melihat beberapa iklan, namun tidak akan mengganggu. Oh, dan setiap hari, Anda hanya memiliki lima ‘nyawa’ dalam permainan ini.
6. Marble Master: Match 3 and Shoot
Permainan ini mengingatkan kita pada game klasik Zuma dan memiliki mekanisme yang serupa. Anda perlu menembakkan bola dengan warna yang sama ke bola lainnya yang bergerak di sekitar Anda.
Jangan khawatir, Anda akan dibantu oleh peri saat menembakkan bola berwarna bersinar. Selain itu, ada booster yang siap membantu menghancurkan kumpulan bola untuk Anda.
Menariknya, permainan ini mempunyai latar cerita tentang seorang gadis yang tengah mencari harta karun di hutan.
Gadis ini dijanjikan pertolongan oleh makhluk bernama Kuka, tetapi ia harus menyelesaikan level demi level dalam permainan.
Nah, itulah lima jenis permainan yang cocok untuk siapa saja, termasuk para ibu. Semua permainan ini tergolong ringan, mudah, tetapi sangat menghibur. (Fahma Ardiana)