Cara Menggunakan System File Checker (SFC) Tool

Diposting pada

Cara Menggunakan System File Checker (SFC) Tool

Apakah Anda penasaran tentang bagaimana cara menggunakan system file checker (SFC) tool? Anda bisa tenang karena Kami akan membahasnya untuk Anda. Tetapi sebelum membahas cara menggunakan, Kami akan bahas sedikit tentang apa itu system file checker supaya Anda yang belum tahu tentangnya juga mengerti.
Apa yang dimaksud dengan System File Checker (SFC) Tool? System File Checker (SFC) Tool merupakan sebuah alat atau dapat juga disebut dengan tool utility yang memiliki kegunaan untuk memeriksa integritas file system seperti windows vista, windows 7,8,8.1. 
Selain memeriksa, tool ini juga sanggup memperbaiki maupun mengganti file system. Tetapi perlu diketahui, Anda pun bisa memakai System File Checker (SFC) Tool ini hanya untuk memeriksa sistem file yang ada di Windows tanpa memperbaikinya.

Bagaimana Cara Menggunakan System File Checker (SFC) Tool?

Setelah tahu apa saja yang bisa dilakukan oleh system file checker, selanjutnya, Kita akan bahas tentang bagaimana cara menggunakan system file checker (SFC) tool. Pertama, Kita akan bahas cara pakainya ketika akan digunakan untuk melakukan scan dan juga repair pada file system.
  • Pertama, Anda bisa pilih menu start, all programs, accessories. Kemudian klik kanan dan pilih command prompt kemudian pilih run as administrator.
  • Pilih menu perintah sfc/scannow, kemudian pilih menu Enter.
  • Silakan tunggu sampai scanning selesai.
  • Apabila proses scanning selesai, akan tampil pesan teks yang menyatakan kalau sistem komputer Anda tidak mengalami masalah.
  • Ketik kata exit kemudian tekan tombol Enter jika Anda ingin keluar dari command prompt.
Selanjutnya, Kami akan tuliskan cara untuk menjalankan system file checker ketika Anda hanya ingin melakukan verifikasi file pada sistem.
  • Pilih menu run as administrator lewat jendela CMD seperti langkah sebelumnya.
  • Ketikkan sfc/verifyonly kemudian tekan tombol Enter.
  • Proses scanning akan dimulai. Silakan tunggu sampai selesai.
  • Jika kondisi komputer Anda baik-baik saja, maka Anda akan melihat pesan yang menunjukkan semuanya aman.
  • Silakan keluar menu dengan mengetikkan kata exit dan menekan tombol enter
Bagaimana Jika Proses System File Checker Gagal? Ada kalanya, proses system file checker akan mengalami kegagalan. Jika hal itu terjadi, Anda bisa coba  untuk menjalankannya sekali lagi. Sebab adakalanya, proses baru terlihat hasilnya setelah dilakukan dua sampai tiga kali.
Apabila setelah dicoba dua sampai tiga kali masih belum berhasil, Anda dapat mendownload system update supaya SFC Anda menjadi lebih update dan bisa menjalankan fungsinya dengan baik. Itulah dia informasi yang bisa Kami berikan tentang bagaimana cara menggunakan system file checker (SFC) tool.
Baca Juga :   Cara Login Modem Indihome HUAWEI HG8245H Pasti Berhasil

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *